Kapolsek Bojong Hadiri Kegiatan Penandatanganan Pakta Integritas Panitia Pemungutan Suara dan Rapat Kerja Pilkada Tahun 2024 Kecamatan Bojong Kabupaten Purwakarta

    Kapolsek Bojong Hadiri Kegiatan Penandatanganan Pakta Integritas Panitia Pemungutan Suara dan Rapat Kerja Pilkada Tahun 2024 Kecamatan Bojong Kabupaten Purwakarta

    PURWAKARTA, Pada hari Rabu, 5 Juni 2024, pukul 09.00 WIB, bertempat di GOR Desa Sukamanah, Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta, telah dilaksanakan kegiatan Penandatanganan Pakta Integritas Panitia Pemungutan Suara dan Rapat Kerja Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Jawa Barat serta Pemilihan Bupati/Wakil Bupati Kabupaten Purwakarta.

    Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, antara lain Camat Bojong Heru Agus Rianto, STTP, MSi, Kapolsek Bojong Ipda Budiman, SH, Danramil yang diwakili oleh Serma Dede, Ketua KPU Kabupaten Purwakarta yang diwakili, Ketua Abpednas, Ketua Apdesi Kecamatan Bojong Dedi Junaedi, SH, Ketua PPK Dedi Supriadi, Ketua Panwas Wildan Sihabudin, para Kepala Desa se-Kecamatan Bojong, anggota PPS se-Kecamatan Bojong, dan Sekretariat PPS.

    Acara dimulai dengan penandatanganan Pakta Integritas oleh Panitia Pemungutan Suara sebagai bentuk komitmen dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka pada Pemilihan Kepala Daerah Gubernur/Wakil Gubernur Jawa Barat serta Bupati/Wakil Bupati Kabupaten Purwakarta tahun 2024.

    Kapolsek Bojong, Ipda Budiman, menyampaikan arahan dari Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain. Dalam arahannya, Kapolres menekankan pentingnya menjaga integritas dan profesionalisme dalam pelaksanaan tugas pemungutan suara, serta mengedepankan netralitas dan keadilan agar proses demokrasi dapat berjalan dengan baik dan lancar.

    Rapat kerja ini juga membahas berbagai persiapan teknis dan koordinasi antar pihak terkait untuk memastikan kelancaran pelaksanaan Pilkada di tingkat Kecamatan Bojong. Semua pihak yang hadir berkomitmen untuk bekerja sama dan menjaga situasi kondusif demi suksesnya pelaksanaan Pilkada 2024.

    "Acara ini diharapkan dapat meningkatkan kesiapan dan semangat kerja para petugas pemungutan suara dalam menyukseskan pesta demokrasi di Jawa Barat dan Kabupaten Purwakarta." Jelas Ipda Budiman. Kamis (06/06/2024).

    Polres Purwakarta

    Polres Purwakarta

    Artikel Sebelumnya

    Panit Reskrim dan Anggota Polsek Jatiluhur...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Campaka Hadiri Penandatanganan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Arahan Danrem 012/TU : Pastikan Stabilitas dan Jaga Netralitas TNI di Pilkada 2024

    Ikuti Kami